MENGENAL ALLĀH SEBAGAI PEMBERI RIZQI

Posted by

✨MENGENAL ALLĀH SEBAGAI PEMBERI RIZQI✨

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وصحبه أجمعين

Di antara nama Allāh 'Azza wa Jalla adalah Ar-Razzaq yang artinya Yang Maha Pemberi Rizqi.

Allāh Subhānahu wa Ta'āla menciptakan makhluq dan memberikan rizqi kepada mereka.

Bahkan Allāh 'Azza wa Jalla telah menulis rizqi makhluk-Nya sebelum Allāh menciptakan mereka.

Rasulullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda :

قدر الله مقادير الخلائق قبل أن يخلق السموات والأرض بخمسين ألف سنة

"Allāh Subhānahu wa Ta'āla telah menentukan (telah menulis) taqdir bagi makhluk-makhlukNya 50.000 tahun sebelum menciptakan langit dan bumi."

(HR. Muslim, Tirmidzi dan Ahmad)

Allāh Subhānahu wa Ta'āla menciptakan rizqi tersebut dan menyampaikannya kepada makhluq sesuai dengan waktu yang sudah Allāh tentukan sebelumnya.

Dan tidak akan meninggal seseorang sampai dia mendapatkan rizqi yang terakhir, meskipun rizqi tersebut ada di puncak gunung atau bahkan ada di bawah lautan.

Allāh Subhānahu wa Ta'āla berfirman :

وَمَا مِنْ دَابَّةٍ فِي الْأَرْضِ إِلَّا عَلَى اللَّهِ رِزْقُهَا

"Tidak ada suatu binatang yang melata yang ada di permukaan bumi ini melainkan Allāh Subhānahu wa Ta'āla yang akan memberikan rizqinya."

(QS. Surat Huud : 6)

Siapa sesembahan selain Allāh yang bisa melakukan yang demikian?

Adakah selain Allāh sesembahan yang bisa memberi makan sekali saja untuk seluruh makhluk yang ada di bumi ini mulai dari manusia, jin, hewan dan juga tumbuhan?

Allāh Subhānahu wa Ta'āla berfirman :

يَا أَيُّهَا النَّاسُ اذْكُرُوا نِعْمَتَ اللَّهِ عَلَيْكُمْ ۚ هَلْ مِنْ خَالِقٍ غَيْرُ اللَّهِ يَرْزُقُكُمْ مِنَ السَّمَاءِ وَالْأَرْضِ ۚ لَا إِلَٰهَ إِلَّا هُوَ ۖ فَأَنَّىٰ تُؤْفَكُونَ

"Wahai manusia hendaklah kalian mengingat nikmat Allāh atas kalian. Adakah yang mencipta selain Allah yang memberikan rizki kepada kalian dari langit maupun dari bumi? Tidak ada sesembahan yang berhak disembah kecuali Dia, oleh itu kenapa kalian dipalingkan?."

( QS Surat Fathir : 3 )

Itulah halaqoh yang ke-3 dan sampai bertemu kembali pada halaqoh yang selanjutnya.

وبالله التوفيق والهداية
السلام عليكم ورحمة الله وبركاته


Blog, Updated at: 02.02

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Send Quick Massage

Nama

Email *

Pesan *